Sidang pembacaan putusan dijadwalkan digelar pukul 13.00 WIB, Senin (4/11/2013). Majelis hakim yang dipimpin Nawawi Pomolango akan bergantian membacakan surat putusan bersama hakim anggota yakni Aswijon, Sutio JA, I Made Hendra dan Joko Subagyo.
Jaksa penuntut umum KPK menuntut Fathanah hukuman 17,5 tahun penjara pada sidang Senin (21/10). Dalam perkara korupsi, Fathanah dituntut 7,5 tahun penjara, denda Rp 500 juta subsidair 6 bulan kurungan. Sedangkan untuk pidana pencucian uang, Fathanah dituntut hukuman 10 tahun penjara denda Rp 1 miliar subsidair 1 tahun 6 bulan kurungan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Uang yang diterima terdakwa diperuntukan untuk Luthfi Hasan Ishaaq dalam rangka pengurusan surat rekomendasi persetujuan atas kuota impor yang diajukan PT Indoguna Utama dan anak perusahaannya," kata jaksa
(fdn/kha)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini