"Tidak ada perumahan yang dekat karena ada pembongkaran, paling dekat 700-1.000 meter dan terjauh 2.700 meter. Tetapi bukan masalah karena ada transportasi jamaah," kata Kadaker Makkah Arsyad Hidayat.
Hal ini disampaikan Arsyad di sela-sela gladi posko di Asrama Haji, Pondok Gede, Rabu (26/6/2013).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Arsyad membandingkan pemondokan jamaah India 7-8 kilo meter, Pakistan 5-6 kilo meter dan Malaysia 500-1.000 meter.
"Biaya pemondokan jamaah Malaysia saya dengar sekitar 6.000 real sampai 7.000 real. Indonesia 5.000 real. Harga sewa sama dengan Pakistan, India dan Bangladesh," papar dia.
Menurut dia, Kemenag berupaya memberikan pelayanan perumahan yang terbaik yang memenuhi standar kesehatan. Pelayanan perumahan diharapkan telah siap dua hari sebelum kedatangan jamaah haji.
"Untuk rumah 2-3 jam sebelum kedatangan jamaah diperiksa. Semua disiapkan mulai dari AC, air dan wangi-wangian ruangan supaya sejuk," ujar dia.
Untuk penempatan jamaah, lanjut dia, dilakukan sistem undian.
"Tahun ini ada kebijakan pemotongan kuota haji, lokasi tawaf sempit. Kemungkinan jamaah yang tua dan uzur berkurang. Jamaah yang tua akan diberi pelayanan akses-akses yang dekat," kata dia.
(aan/mpr)