Insiden di LP Sleman, Kopassus: Malam Tadi, Semua Anggota Ada di Markas

Insiden di LP Sleman, Kopassus: Malam Tadi, Semua Anggota Ada di Markas

- detikNews
Sabtu, 23 Mar 2013 12:19 WIB
Sukoharjo - Kasi Intel Grup 2 Kopassus, Kapten (inf) Wahyu Yuniartoto, memastikan seluruh personelnya sejak malam tadi berada di dalam markas. Tidak ada prajurit Kopassus yang meminta izin untuk pergi keluar.

"Semalam semua siaga di dalam, melakukan dinas dalam semua. Karena tidak ada kegiatan, semuanya ada di dalam (markas grup)," ujar Wahyu Yuniartoto, saat ditemui wartawan di markas grup, Kandang Menjangan, Kartosuro, Sukoharjo, Sabtu (24/3/2013).

Hal itu disampaikan Wahyu menanggapi adanya informasi keterlibatan prajurit Kopassus dalam peristiwa penyerangan ke Lapas Klas II B Sleman, Yogyakarta. Namun Wahyu tidak mau mengomentari peristiwa tersebut. Dia hanya memastikan seluruh prajurit Koppasus yang berjumlah 800 orang sejak malam tadi berada di dalam markas.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tidak ada personel bekerja di luar satuan. Mereka melakukan pengamanan pangkalan. Tidak ada satu pun personel yang melakukan kegiatan di luar satuan, karena SOP di satuan kita tatkala kegiatan di malam hari, semuanya di dalam satuan untuk melakukan kegiatan pengamanan lapangan," lanjutnya.

Wahyu juga menegaskan, pintu keluar masuk kompleks markas grup hanya ada satu. Semua anggota yang keluar harus dikoordinir dan dicatat oleh petugas jaga. Sedangkan petugas tidak mencatat ada yang keluar pada Jumat (22/3) malam.

(mok/gah)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads