Bantuan Terus Berdatangan di Korban Banjir di Pluit

Bantuan Terus Berdatangan di Korban Banjir di Pluit

- detikNews
Sabtu, 19 Jan 2013 21:04 WIB
Jakarta - Setelah kedatangan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo ke banjir Pluit sore tadi, bantuan terus berdatangan. Mulai dari makanan hingga lampu senter.

Pantauan detikcom di Jalan Pluit Indah, Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (19/1/2013), bantuan terus berdatangan dari perusahaan makanan cepat saji hingga mahasiswa dan warga. Bantuan yang diberikan tidak tanggung-tanggung, ribuan bungkus makanan dan minuman mineral, 3 buah genset, belasan perahu karet berbagai ukuran, dan 3 tenda baru.

Salah seorang relawan yang ditemui detikcom di lokasi menyebutkan data bantuan hampir tidak ada. Relawan menerima bantuan secara spontan dan langsung dibagikan ke warga korban banjir.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kita nggak ada koordinator-koordinator gitu, bantuan datang spontan kita langsung terima. Lagi bencana begini mana sempat ngurus begituan," ujar relawan tersebut.

Alhasil, bantuan yang diberikan tampak kurang optimal karena tidak adanya koordinasi yang baik. Sesama relawan saja bisa beradu argumen mengenai jalur evakuasi, penggunaan kapal, pengantaran logistik, dan sejenisnya.

Bantuan makanan yang masuk juga mengalami hal yang sama. Walau jumlahnya sangat banyak, tidak ada pembagian yang jelas agar bantuan optimal. Seorang relawan yang datang membawa bantuan perahu juga harus menunggu untuk mengetahui pihak yang berwenang di posko tim evakuasi tersebut.

Namun, upaya relawan mengevakuasi warga Pluit yang masih terjebak terus dilakukan hingga waktu yang belum ditentukan. Penerangan juga diberikan pihak Damkar untuk menerangi posko. Bantuan juga tetap mengalir, terutama yang berkaitan dengan logistik dan penerangan.

(vid/ahy)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads