Mobil Damkar dengan nopol Z 8026 D yang dikemudikan Aris ini awalnya sempat menyerempet pejalan kaki. Beruntung pejalan kaki itu hanya luka dan kaget.
Mengetahui hal itu, seluruh petugas Damkar yang ada di mobil tersebut pun turun untuk menolong. Si pejalan kaki itu kemudian dibawa ke Puskesmas Banyuresmi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Jadi rem tangannya jebol akibat tak kuat menahan beban air 3 ribu liter. Padahal ban belakang damkar sudah di ganjel," ujar Kapolsek Banyuresmi, Kompol Kusna Jeprija, kepada wartawanm Senin (20/8/2012).
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun pemilik motor dan gubuk mengalami kerugian mencapai belasan juta rupiah.
"Syukur tidak ada korban jiwa, hanya motor dan gubuk peristirahatan saja yang rusak," ungkap Jepri.
Sementara kata Jepri, akibat kejadian tersebut jalan raya Banyuresi sempat mengalami kemacetan akibat proses evakuasi damkar yang dalam posisi miring.
"Sekarang jalan mulai lancar walaupun dalam kondisi kendaraan cukup padat," tandasnya.
(mok/mok)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini