3 Tahanan Kabur Usai Sidang di Pengadilan

3 Tahanan Kabur Usai Sidang di Pengadilan

- detikNews
Selasa, 31 Jul 2012 21:46 WIB
Jakarta - Tiga tahanan Kejaksaan Negeri (Kejari) Lubuk Pakam berupaya kabur usai menjalani sidang di Pengadilan Negeri (PN) Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), sore tadi. Dua di antaranya berhasil ditangkap kembali, sementara seorang lagi masih dicari.

Ketiga tahanan itu melarikan diri saat digiring ke mobil tahanan di halaman pengadilan. Tiba-tiba tahanan melepaskan diri dari kawalan petugas dan langsung melarikan diri ke arah pemukiman warga.

Petugas dibantu warga melakukan pengejaran dan berhasil meringkus dua tahanan. Budi yang tersangkut kasus narkoba, dinaikkan kembali ke mobil tahanan dalam keadaan babak belur.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara tahanan Ahmad Dani berhasil diringkus oleh satpam salah satu kantor swasta, beberapa ratus meter dari PN Lubuk Pakam.

Tahanan lainnya bernama Budi Setiawan yang baru dijatuhi vonis 1,5 tahun dalam kasus pencurian, dapat meloloskan diri.

Tersangka Budi mengaku sebelumnya tidak berniat melarikan diri. Tetapi saat melihat Budi Setiawan melarikan diri, secara spontan ikut melarikan diri.

"Tidak ada niat mau lari. Tetapi lihat ada yang lari, jadi ikut lari juga," kata Budi.

(rul/fdn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads