"Di portir diperiksa, kalau tidak sesuai KTP ditolak dan tidak boleh masuk. Setelah itu para calon penumpang masuk ke ruang tunggu. Kalau keretanya sudah datang mereka dipanggil ke peron, jadi tidak ada lagi calon penumpang yang salah kereta," ujar Kepala Humas Daerah Operasi I, Mateta Rizalulhaq, di Stasiun Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa (31/7/2012).
Mateta menuturkan saat mudik PT KAI tidak akan menyediakan kereta sapu jagat yang merupakan kereta bantuan. Lonjakan penumpang akan diatasi dengan 10 perjalanan kereta tambahan yang menyediakan total 6.542 kursi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
PT KAI juga akan memperketat pengamanan untuk menjaga keamanan di stasiun. Untuk pengamanan ini PT KAI bekerja sama dengan Brimob, Garnisun dan Polsuska.
"Akan ada sekitar 750 personel keamanan. Jumlah ini belum termasuk seorang anggota Brimob yang berjaga di dalam gerbong kereta," tandas Mateta.
(nal/vta)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini