Sekjen PDIP: Koalisi Pilgub DKI Tak Ada Kaitan dengan Pilpres 2014

Sekjen PDIP: Koalisi Pilgub DKI Tak Ada Kaitan dengan Pilpres 2014

- detikNews
Senin, 16 Jul 2012 15:03 WIB
Jakarta - Sekjen PDIP Tjahjo Kumolo menegaskan kancah Pilgub DKI tak ada kaitannya dengan Pilpres 2014. Baik cagub yang berlaga maupun koalisi Mega-Prabowo yang mengusung Jokowi-Ahok.

"Masalah Pilkada khususnya DKI menurut saya tidak ada kaiannya dengan Pilpres. Momennya berbeda," kata Tjahjo dalam pesan singkat kepada wartawan, Senin (16/7/2012).

Kemenangan Jokowi di putaran pertama Pilgub DKI menurutnya sebagai bukti keinginan masyarakat Jakarta akan adanya perubahan. Terutama untuk mempercepat pembangunan dan penataan kota dan lingkungannya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Partai hanya menyiapkan calon yang berprestasi dan mampu menyerap dan siap memperjuangkan aspirasi masyarakatnya," katanya.

"Struktur partai secara gotong royong bersama masyarakat pemilih di DKI untuk memilih calon gubernur dan wagub yang diharapkan mampu membangun DKI sebagai ibukota negara dan mengoptimalkan APBD/APBN untuk pembangunan infrastruktur dan pembangunan sosial lain serta mengoptimalkan birokrasi untuk sepenuhnya melayani masyarakat DKI," sambungnya.

Sehingga masalah-masalah di DKI bisa teratasi. Termasuk masalah macet yang sudah jadi potret Jakarta.

"Khususnya masalah banjir, kemacetan dan kebutuhan publik lainya," pungkasnya.

(van/mad)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads