Alain 'Spiderman' Sampai Puncak Bakrie Tower dalam 2,5 Jam

Alain 'Spiderman' Sampai Puncak Bakrie Tower dalam 2,5 Jam

- detikNews
Minggu, 25 Mar 2012 13:50 WIB
Jakarta - Alain 'Spiderman' Roberts akhirnya berhasil mencapai puncak Bakrie Tower setinggi 215 meter setelah memanjat kaca-kaca gedung itu selama 2,5 jam. Sesaat setelah sampai di puncak, Alain mengepalkan tangannya.

Pantauan detikcom di Bakrie Tower di kawasan Rasuna Epicentrum, Kuningan, Jaksel, Minggu (25/3/2012), Alain tiba di puncak Bakrie Tower pukul 13.05 WIB setelah berangkat pukul 10.30 WIB. Selama perjalanan menuju puncak, para penonton di bawah disediakan satu layar labar untuk memantau aksi Alain.

Sesekali Alain meneguk botol minum yang diambil dari sabuk di pinggangnya. Dalam aksi memanjat gedung Bakrie Tower kali ini, Alain menggunakan alat bantu scout cup untuk memanjat dinding-dinding kaca.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Alain kemudian terlihat mengepalkan tangannya kepada para penonton yang menyaksikannya di bawah gedung Bakrie Tower. Hingga berita ini dilaporkan, Alain yang mengenakan kaos merah dan celana merah tanpa helm dan hanya diikat pengaman tali, masih beristirahat dengan krunya.

(nwk/nrl)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads