'Hari Tanpa Bayangan Matahari' di Jakarta Tanggal 4 Maret & 8 Oktober

'Hari Tanpa Bayangan Matahari' di Jakarta Tanggal 4 Maret & 8 Oktober

- detikNews
Kamis, 01 Mar 2012 12:44 WIB
Jakarta - Sabar, 'hari tanpa bayangan matahari' juga akan menghampiri Ibukota. Jakarta akan merayakan fenomena alam itu selama dua kali.

"Di Jakarta terjadi pada tanggal 4 Maret (Minggu) dan 8 Oktober," kata Peneliti Utama Astronomi dan Astrofisika Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), Dr Thomas Jamaluddin, pada detikcom, Kamis (1/3/2012).

Menurut perhitungan Thomas, fenomena ini akan menghampiri Jakarta sekitar pukul 12.04 WIB pada 4 Maret dan pukul 11.40 WIB pada 8 Maret.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain Jakarta, yang akan menikmati 'hari tanpa bayangan matahari' sebanyak 2 kali adalah Pontianak, pada 21 Maret dan 23 September.

Kota perdana yang menikmati 'hari tanpa bayangan matahari' adalah Solo tepat pukul 12.00 WIB hari ini. Sedangkan daerah lainnya menyusul. Fenomena ini terjadi karena deklinasi matahari sama dengan lintang tempat tersebut.

Pelaksana Teknis Kabid Matahari dan Antariksa Lapan Sungging mengatakan fenomena ini merupakan fenomena rutin tiap tahun. Di mana saja bisa terjadi.

Untuk mengetahui daerah mana saja dan tanggal berapa akan terjadi fenomena 'hari tanpa bayangan matahari' tersebut, ada perhitungannya.

(gus/nrl)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads