Banyak Jalan Rusak di Jakarta, Tapi Cuma Sedikit yang Diperbaiki

Banyak Jalan Rusak di Jakarta, Tapi Cuma Sedikit yang Diperbaiki

- detikNews
Jumat, 20 Jan 2012 17:46 WIB
Jakarta - Musim hujan memperparah kondisi permukaan jalan di Ibukota Jakarta. Dari 397 ribu meter persegi jalan terdeteksi mengalami kerusakan sejak Desember hingga 20 Januari, baru sekitar 15.880 meter persegi atau sekitar 4 persen dari jumlah tersebut yang diperbaiki. Duh!

"Kita akan kerjakan terus bertahap agar ini semua selesai," kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum (Dinas PU) DKI Jakarta, Ery Basworo, dalam jumpa pers di Gedung Balaikota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Jumat (20/1/2012).

Ery mengatakan, sebelum dilakukan perbaikan jalan secara permanen, jalan-jalan mendapatkan pemeliharaan rutin. Sebab, perbaikan permanen di musim hujan seperti ini menurutnya sangat menyulitkan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Karena kalau benar-benar perbaikan permanen seperti pembetonan itu sebaiknya nggak dilintasi lebih kurang satu minggu. Dan kami juga menunggu musim hujan lewat, baru dilakukan perbaikan permanen," katanya.

"Tapi untuk menjaga keamanan pengendaraa bermotor di jalan, sementara ini kami lalukan perbaikan sementara jalan rusak dengan patching atau penambalan jalan," ungkap Ery.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Seksi Pemeliharaan Jalan Dinas PU DKI, Budi Mulyanto, mengungkapkan total ruas jalan yang rusak ada sebanyak 200 ruas dengan total panjang 397 ribu meter persegi. Untuk memperbaiki kondisi jalan-jalan tersebut, dialokasikan anggaran sebesar Rp 97,98 miliar untuk lima wilayah. Dengan rincian, Jakarta Pusat sebesar Rp23,16 miliar, Jakarta Utara Rp14 miliar, Jakarta Barat Rp 23,6 miliar, Jakarta Selatan Rp 14,5 miliar dan Jakarta Timur Rp 22,5 miliar.

"Tapi karena kondisi cuaca tadi, saat ini kita hanya bisa melakukan penambalan di jalan berlubang di lima wilayah. Itu adalah langkah cukup tepat," jelas Budi.

Ini dia beberapa jalan yang sudah diperbaiki.

-Jakarta Pusat yaitu, Jalan Ridwa Rais depan Stasiun Gambir, Jl Sudirman sisi barat sepanjang 81,20 meter persegi, Jalan Satrio dan Jalan Juanda dan Sudirman, Jalan Thamrin arah Merdeka Barat dan Jalan Sudirman jalur lambat arah Blok M.

-Jakarta Utara, yaitu Jalan Plumpang Semper sepanjang 96,26 meter persegi, Jalan Tipar Cakung sepanjang 81,20 meter persegi, Jalan Danau Sunter Utara sepanjang 84,65 meter persegi, Jalan Gunung Sahari sepanjang 87,77 meter persegi, Jalan Perintis Kemerdekaan sepanjang 217,59 meter persegi.

-Jakarta Barat, yaitu jalan rusak yang sudah diperbaiki antara lain Jalan TB Angke, Jalan Daan Mogot, Jalan Tomang arah Harmoni, Jalan S Parman arah Grogol, Jakan Kyai Tapa dan Jalan Panjang arah Pondok Indah.

-Jakarta Selatan, yaitu Jalan Harsono RM arah Ragunan, Jalan Halte Busway Ragunan, Jalan Sisingamangaraja arah Sudirman, Jalan Raya Lenteng Agung, Jalan Raya Pasar Minggu, Jalan Rasuna Said, Jalan Mampang Prapatan dan Jalan Buncit Raya.

-Jakarta Timur, yaitu Jalan I Gusti Ngurah Rai lanjutan, Jalan Basuk Rahmat, Jalan Pemuda, Jalan Pondok Gede Raya dan TMII, Jalan Pulogebang, Jalan Ahmad Yani, Jalan Otista raya dan Jalan Bekasi Timur.

(lia/mok)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads