Program makan siang gratis yang digaungkan oleh pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka tampak sudah mulai disiapkan. Pada Kamis (29/2/2024) digelar simulasi program makan siang gratis perdana di SMP Negeri 2 Curug, Tangerang, Banten. Terlihat Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menghadiri simulasi makan siang gratis ini.
Ada empat menu makan siang yang disajikan, yakni nasi ayam, nasi semur telur, gado-gado dan siomay. Semua menu tersebut dihargai Rp 15 ribu per porsi dan diklaim sudah memenuhi kebutuhan karbohidrat, protein hewani, protein nabati, sayuran dan buah.
Ketua Umum Golkar tersebut turun gunung melakukan simulasi program makan siang gratis lantaran sudah menjadi tugasnya untuk memastikan kebijakan berjalan dengan baik ketika program ini dilaksanakan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Airlangga menyebut sumber anggaran untuk menggelar simulasi program makan siang gratis ini berasal dari Pemerintah Kabupaten Tangerang yang salah satu sekolahnya sukarelawan menjadi pilot project. Ia juga mengatakan Kabupaten Tangerang cocok menjadi lokasi pilot project program makan siang karena memiliki tiga topologi sekolah yakni sekolah di perkotaan, pedesaan, dan pesisir.
Lebih lanjut Airlangga menjelaskan bahwa adanya simulasi program tersebut untuk memunculkan kesadaran bahwa literasi gizi menjadi penting karena tujuan utama program makan siang di sekolah yakni untuk gizi anak-anak yang lebih baik.
Airlangga juga berharap dengan adanya simulasi ini dapat menjadi kick-off untuk simulasi-simulasi berikutnya dan mendata kendala-kendala apa saja yang mungkin akan timbul.
Salah satu siswa kelas 8, Fahri mengaku senang mendapatkan makan siang gratis yang enak. Program ini juga dinilai dapat membantu sang bunda dalam membawa bekal. Namun, dia sempat mengeluh soal salah satu menu makan siang gratis yang hanya siomay saja.
Menurutnya, apabila hanya siomay sebagai makan siang, tidak cukup menahan lapar sampai pulang sekolah sore hari. Dia menyebut minimal ada nasi di setiap menu makan siangnya. Dia pun meminta menu makan lebih bervariasi, seperti nasi padang, hingga ayam bakar.
Cawapres nomor urut 02 Gibran Rakabuming Raka pun menanggapi simulasi program makan siang gratis di Tangerang. Gibran berharap program tersebut bisa berjalan dengan baik dan tepat sasaran. Sedangkan mengenai anggaran dan pelaksanaannya nanti, dia akan mendiskusikan lagi. Gibran menyebut, jika nantinya ada kekurangan akan dilakukan evaluasi.
"Untuk nanti masalah anggaran pelaksanaan seperti apa yang nanti didiskusikan lagi jika ada kekurangan ya dievaluasi," ujar Gibran saat ditemui di Balai Kota Solo dilansir detikJateng, Kamis (29/2/2024).
Menurutnya, Kota Solo juga nantinya bisa dilakukan simulasi untuk makan siang gratis. "(Solo uji coba) ya nanti, tenang aja ya," pungkasnya.
Sementara itu Kepala Perwakilan Bank Dunia untuk Indonesia dan Timor-Leste Satu Kahkonen menilai program makan siang gratis perlu direncanakan dengan matang. Menurutnya, pemerintah perlu terlebih dahulu menetapkan dengan pasti bentuk dan sasaran program tersebut.
"Kami masih menantikan (rincian Program Makan Siang Gratis). Untuk Indonesia pada dasarnya berpegang pada pagu defisit fiskal yang telah ditetapkan sebesar 3 persen dari PDB, sesuai dengan peraturan perundang-undangan," kata Satu Kahkonen di Kantor Kemenko Perekonomian, dikutip dari Antara, Rabu (28/2/2024).
Pembahasan soal program makan siang yang dibesut Prabowo di sidang kabinet pada Senin (26/2/2024) lalu memang menjadi sorotan, lantaran pembahasan ini dilakukan saat Prabowo belum resmi ditetapkan sebagai pemenang Pemilu 2024.
Presiden Jokowi pun buka suara soal polemik ini. Menurutnya, sejauh ini memang tidak ada pembahasan soal anggaran makan siang gratis. Jokowi bilang dalam rapat kabinet dia cuma menegaskan agar program presiden terpilih dimasukkan dalam rencana anggaran 2025.
"Ndak ada hanya dalam sidang kabinet saya sampaikan bahwa program program presiden terpilih harus sudah dimasukkan di rencana anggaran 2025, supaya presiden terpilih lebih cepat dan mudah sehingga penganggaran tidak kembali lagi mengajukan anggaran kepada DPR. Disampaikan dalam rapat paripurna kemarin," ungkap Jokowi di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (28/2/2024).
Diketahui, program makan siang gratis ini diperkirakan dapat menelan biaya sebesar Rp 450 triliun per tahun jika sudah terlaksana 100%. Rencananya program ini dilaksanakan secara bertahap sejak awal pemerintahan jika mereka benar terpilih nanti. Untuk tahun pertama pemerintahan pasangan itu, program makan siang gratis ini diperkirakan dapat menelan biaya sebesar Rp 50-60 triliun yang seluruhnya diambil dari APBN.
Secara spesifik, sebelumnya dalam acara Sarasehan 100 ekonom Indonesia di Menara Bank Mega pada Rabu (8/11/2023) lalu, Prabowo sempat mengatakan program ini dapat dijalankan menggunakan alokasi dana APBN untuk pendidikan dan perlindungan sosial.
Ia menyebut APBN 2024 untuk pendidikan dan perlindungan sosial saja sangat besar dan dirasa cukup untuk memulai program ini. Prabowo mencontohkan untuk anggaran pendidikan pemerintah ada gelontorkan dana Rp 660 triliun.
Terbaru, program makan siang gratis ditetapkan masuk dalam rencana kerja pemerintah (RKP) serta kerangka ekonomi makro dan pokok-pokok kebijakan fiskal (KEM-PPKF) 2025.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto memastikan program prioritas Prabowo-Gibran dapat dilaksanakan mulai 2025, salah satunya adalah program makan siang gratis.
Di sisi lain, detikPagi edisi spesial (01/03/2024) akan memperingati hari jadi satu tahun mengudaranya program detikPagi. Selain membahas berita perpolitikan, detikPagi juga akan mendatangkan aktor Hollywood asal Indonesia, Ruy Iskandar yang akhir-akhir ini aktingnya dalam film live action Avatar: The Last Airbender garapan Netflix, ramai diperbincangkan netizen.
Seperti apa kiprah karir akting Ruy Iskandar di dunia perfilman Hollywood? Apa saja tantangan dan kesulitan yang dihadapi Ruy Iskandar saat menjadi aktor? Saksikan interview langsung bersama Ruy Iskandar dalam program detikPagi.
Nikmati terus menu sarapan informasi khas detik Pagi secara langsung langsung (live streaming) pada Senin-Jumat, pukul 08.00-11.00 WIB, di 20.detik.com dan TikTok detikcom. Tidak hanya menyimak, detikers juga bisa berbagi ide, cerita, hingga membagikan pertanyaan lewat kolom live chat.
"Detik Pagi, Jangan Tidur Lagi!"
(imt/imt)