Khofifah dalam sambutannya menyampaikan di Indonesia, jumlah lokalisasi terbesar kini ada di Jawa Barat.
"Kalau hari ini (Lokalisasi Kaltim) ditutup, yang terbesar jumlah lokalisasi dan isinya Jawa Barat, di sana lokalisasi ada 11 isinya 15 ribu WTS," papar Khofifah di Kaltim, Rabu (1/6/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Para pekerja seks komersil (PSK) yang lokalisasinya ditutup, lanjut Khofifah, masing-masing akan mendapatkan bantuan dana sebesar Rp 5 juta. Uang tersebut nantinya untuk memenuhi kebutuhan para PSK tersebut.
"Nanti kalau ada yang mau minta pulang ke kampung halamannya, nanti yang kasih uangnya dari Pemprov," jelas Khofifah. (dra/dra)











































