"Kita bicara mengenai pertahanan di konteks luas. Tidak hanya pembelian alutsista, tapi hal-hal lain dengan kemungkinan transfer teknologi, SDM, dan lain-lain," kata Menlu RI Retno LP Marsudi usai pertemuan antara Presiden Jokowi dengan pebisnis Rusia di Sochi, Kamis (19/5/2016).
Sebelumnya Menhan Ryamizard Ryacudu menyebut Presiden Jokowi akan melihat pembelian Sukhoi Su-35. Tetapi Menlu kemudian mengklarifikasi bahwa tak ada acara tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
(Baca juga: Kunjungi Rusia, Jokowi akan Saksikan Pembelian Jet Tempur Sukhoi Su-35)
Selain di bidang pertahanan, RI-Rusia juga menyepakati kerja sama di bidang perdagangan, investasi, pariwisata, infrastruktur, maritim, dan lain-lain. (bag/erd)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini