Soal Layanan Gratis 24 Jam Besok, Blue Bird: Lapor Jika Ada yang Minta Bayaran

Soal Layanan Gratis 24 Jam Besok, Blue Bird: Lapor Jika Ada yang Minta Bayaran

Yudhistira Amran Saleh - detikNews
Selasa, 22 Mar 2016 17:09 WIB
Blue Bird Tanggapi Demo Anarkis Sopir Taksi (Foto: Ari Saputra/detikFoto)
Jakarta - Besok, Rabu (23/3) Blue Bird memberikan layanan taksi gratis khusus wilayah DKI Jakarta selama 24 jam. Blue Bird meminta masyarakat melaporkan bila ada sopir taksi yang masih meminta bayaran.

"Iya besok 24 jam. Laporkan kalau ada sopir yang bandel masih minta bayaran. Kita akan tindak tegas. Catat namanya," kata Komisaris Blue Bird Tbk Noni Sri Aryati Purnomo di Kantor Blue Bird, Jalan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (22/3/2016).

Noni juga menambahkan, layanan taksi gratis ini bukan untuk taksi Blue Bird eksekutif. "Tidak. Bukan yang untuk Camry, Mercedez dan Alphard. Yang biru, reguler," imbuhnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Layanan taksi reguler gratis ini juga mencakup di semua tempat pemesanan. Baik lewat telepon, melalui hotel, mall, dan di mana saja.

"Pokoknya selama di Jakarta, gratis," tegas Noni.

Blue Bird juga telah mensosialisasikan layanan gratis ini melalui akun Twitter resminya @bluebirdgroup. Layanan taksi reguler gratis ini berlaku untuk wilayah Jakarta, Depok, Tangerang, Bekasi.

"Tanggal 23 Maret 2016, dari jam 00:00 s.d 23:59 WIB, taksi reguler Blue Bird untuk Jadetabek akan digratiskan tanpa syarat," tulis @bluebirdgroup seperti dikutip detikcom, Selasa (22/3/2016). (yds/hri)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads