"Saat ini masih dalam penanganan petugas kami," ucap petugas jaga Damkar Jakarta Pusat, Diki saat dikonfirmasi detikcom, Selasa (9/2/2016).
Diki mengatakan, pihaknya telah mengerahkan 21 unit mobil pemadam kebakaran. Setelah dilakukan pemadaman selama hampir satu jam, petugas berhasil menguasai api.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Belum diketahui berapa jumlah rumah yang terbakar. Sementara untuk kerugian materiil, masih belum dihitung.
"Kalau korban jiwa nihil," kata Diki.
Belum diketahui apa penyebab kebakaran secara pasti, namun diduga karena hubungan arus pendek listrik.
(kff/bar)











































