Pesawat Kepresidenan yang membawa Presiden Jokowi dan rombongan dari AS memang tiba lebih dulu dibanding pesawat komersil yang dinaikin Puan. Pesawat Kepresidenan tiba di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II, Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (29/10) pagi tadi pukul 08.15 WIB. Sedangkan pesawat komersil yang dinaiki Menko Puan baru mendarat di Bandara Soekarno-Hatta pukul 09.40 WIB. Dan Puan baru tiba di Palembang sekitar pukul 10.50 WIB.
Oleh karena terlambat, Puan pun ketinggalan rombongan Presiden yang sudah bergerak dari Palembang ke Ogan Komering Ilir (OKI). Akhirnya mereka bertemu saat rombongan Presiden ada di RSUD Kota Kayuagung, OKI, Sumsel.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Maaf, Pak, saya terlambat baru datang," ujar Puan yang memakai kemeja putih. Jokowi tersenyum menanggapi permintaan maaf itu.
Rombongan Presiden yang sudah dilengkapi Puan Maharani lalu memberi konferensi pers di RSUD Kayuagung. Sebelumnya, Presiden Jokowi dan rombongan sudah berkunjung Puskesmas Kuta Raya, Kecamatan Kayu Agung, Kabupaten Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan. Menteri yang ikut menemani selain Puan adalah Menkes Nila Moeloek dan Mensos Khofifah Indar Parawansa.
(tor/van)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini