Cecaran Kritik dari Legislator Buntut Ketua KPU Pakai Private Jet

Cecaran Kritik dari Legislator Buntut Ketua KPU Pakai Private Jet

Dwi Andayani, Dwi Rahmawati, Anggi Muliawati - detikNews
Kamis, 16 Mei 2024 22:00 WIB
Komisi II DPR gelar rapat evaluasi pemilu 2024. KPU mengungkapkan ada 181 anggota penyelenggara Pemilu 2024 meninggal dunia.
Foto: Para anggota KPU dan Ketua KPU Hasyim Asy'ari di DPR (Agung Pambudhy)

Minta KPK Bergerak

Lebih lanjut, Rezka menyinggung mobil dinas para jajaran KPU yang disebutnya lebih dari satu dan rumah dinas yang tidak ditempati. Rezka meminta KPU memberikan penjelasan terkait hal ini.

"Ada point lain dalam raker kemarin yang berkali-kali saya tanya juga tapi tidak bisa di jelaskan oleh Ketua KPU atau komisioner lainnya dan bahkan kesekjenan KPU, yaitu tentang mobil dinas mereka yang diduga lebih dari 1 (ada 3). Juga terkait rumah dinas, mereka tidak tinggal di rumah dinas tapi apartemen di Jl Setiabudi, Kuningan, Jakarta. Mereka tidak bisa jawab, setelah saya minta penjelasan berkali-kali," tuturnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hal ini, menurutnya, penting diketahui agar tidak ada penyalahgunaan anggaran. Rezka juga meminta BPK dan KPK ikut melakukan pengecekan.

"Ini perlu dipertanyakan, jangan sampai ada penyalahgunaan anggaran. Kami DPR harus melakukan fungsi pengawasan. BPK dan KPK harus cek ini, periksa penggunaan anggarannya. Dan mungkin ini juga ada ke daerah lain. Ini juga harus dicek lagi dan kita dalami," ujarnya.


(rdp/rdp)



Hide Ads