Panwascam Mampang Tertibkan Bendera Parpol yang Ganggu Lalin Flyover Kuningan

Panwascam Mampang Tertibkan Bendera Parpol yang Ganggu Lalin Flyover Kuningan

Arief Ikhsanudin - detikNews
Jumat, 19 Jan 2024 22:43 WIB
Penertiban bendera partai politik (Parpol) di Flyover Kuningan Barat, Jakarta.
Penertiban bendera partai politik (Parpol) di Flyover Kuningan Barat (dok.istimewa).
Jakarta -

Sejumlah bendera parpol yang terpasang di flyover Kuningan, Mampang Prapatan, Jaksel sempat roboh hingga bikin celaka pasangan lansia. Bendera parpol tersebut kemudian ditertibkan.

Penertiban dilaksanakan oleh Panita Pengawas Pemilu Kecamatan (Pannwascam) Mampang Prapatan, yang dihadiri oleh beberapa perwakilan parpol dan turut disaksikan Danramil Mampang Prapatan Mayor Infantri Daisuki dan Wakapolsek Mampang Kompol Ato Kusmanto.

Kegiatan itu dialakukan pada Jumat (19/1/2024), dimulai pukul 16.40 WIB, tepatnya di flyover Kuningan Barat, Kelurahan Kuningan Barat, Kecamatan Mampang Prapatan Jakarta Selatan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Diamankan beberapa bendera parpol oleh perwakilan parpol yang mengganggu lalu lintas di sepanjang flyover Kuningan Barat," ujar Kapolsek Mampang, Kompol David Y Kanitero, dalam keterangannya.

David mengatakan beberapa bendera parpol tidak bisa diamankan lantaran tidak dihadiri oleh perwakilan. Sebelum penertiban dilaksanakan, Panwascam Kecamatan Mampang bersama TNI dan polisi serta perwakilan parpol menggelar rapat terlebih dahulu.

ADVERTISEMENT

"Masih ada beberapa bendera partai yang menghalangi dan mengganggu lalu lintas di flyover Kuningan Barat. Tidak bisa diamankan karena beberapa perwakilan partai politik tidak hadir dalam rapat dan peninjauan," katanya.

Penertiban bendera partai politik (Parpol) di Flyover Kuningan Barat, Jakarta.Penertiban bendera partai politik (Parpol) di Flyover Kuningan Barat, Jakarta. Foto: dok.istimewa


Bendera Parpol Bikin Celaka Lansia

Sebelumnya, video pasutri lansia mengalami kecelakaan di Flyover Kuningan, viral di media sosial. Keduanya kecelakaan akibat bendera parpol di flyover.

Dalam rekaman video yang beredar, kakek dan nenek itu terlihat terluka. Beberapa pengendara ojek online (ojol) membantunya.

Terlihat di lokasi kejadian sejumlah bendera parpol terpasang berjejer di sepanjang pagar pembatas flyover. Bendera-bendera dengan tiang bambu itu diikat pada pagar pembatas flyover.

Penertiban bendera partai politik (Parpol) di Flyover Kuningan Barat, Jakarta.Penertiban bendera partai politik (Parpol) di Flyover Kuningan Barat, Jakarta. Foto: dok.istimewa

Kapolsek Mampang Prapatan Kompol David Yunior Kanitero menurunkan personel untuk mengecek kejadian tersebut. Personel Polsek Mampang juga telah mengecek korban ke rumah sakit.

"Anggota polsek sudah cek TKP dan cek korban di RSUD Mampang Prapatan," kata David kepada detikcom, Rabu (17/1).

"Korbannya suami istri," imbuh David.

(aik/mea)



Hide Ads