Bahkan, masyarakat bisa melihat langsung profil, rekam jejak, serta visi misi paslon Ganjar-Mahfud di website gotongroyongrakyat.id. "Donatur juga bisa menyampaikan testimoni berupa dukungan maupun harapan kepada Paslon Ganjar-Mahfud dari mana pun dan kapan pun melalui platform digital ini," tuturnya.
Lebih lanjut Orias menerangkan, donator diwajibkan mengisi surat penyataan terbebas dari masalah pajat maupun pailit. Dia juga memastikan galang dana massal ini tak bersifat mengikat pihak mana pun.
"Terkait skrining sesuai aturan KPU semua penyumbang harus buat pernyataan mereka nggak ada masalah pajak, enggak pailit. Terus enggak mengikat. Mereka atur-atur. Mereka harus isi NPWP (lalu) tandatangan," imbuhnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Orias mengatakan masyarakat yang ingin berpartisipasi memberikan dana dukungan untuk Ganjar-Mahfud bisa mengunjungi FAQ Page atau email gotongroyongrakyat03@gmail.com jika menemui kendala. Informasi yang disampaikan dalam FAQ Page diharapkan dapat membantu donatur dalam mengatasi keluhannya.
"Kami mengundang segenap rakyat Indonesia untuk menyampaikan dukungan lewat gotong royong bareng-bareng memenangkan Mas Ganjar dan Prof Mahfud. Nggak harus besar, teman-teman bisa berdonasi sesuai kemampuan. Yang terpenting, mari kita satukan tekad bergotong royong "Gerak Cepat, Gercep Indonesia Raya," tutup Orias.
(taa/aud)