PAN Tegaskan Deklarasi Dukungan Terhadap Prabowo Tak Diputuskan Mendadak

PAN Tegaskan Deklarasi Dukungan Terhadap Prabowo Tak Diputuskan Mendadak

Anggi Muliawati - detikNews
Sabtu, 26 Agu 2023 17:13 WIB
Sekjen PAN Eddy Soeparno. (dok. PAN).
Foto: Sekjen PAN Eddy Soeparno. (dok. PAN).
Jakarta -

Sekjen PAN, Eddy Soeparno menegaskan deklarasi dukungan terhadap Prabowo Subianto sebagai capres 2024 tidak mendadak. Eddy mengatakan keputusan deklarasi dukungan itu telah melalui proses panjang.

Mulanya, Eddy menjelaskan ada proses panjang yang sudah dilakukan PAN. Proses itu di antaranya bertemu dengan Presiden Joko Widodo dan Ketum Gerindra Prabowo Subianto, Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dan Ketum Golkar Airlangga Hartarto.

"Kalau kita lihat ya, di bulan Maret atau April ya, di bulan April itu kan ada kunjungan Pak Jokowi. Kemudian Pak Prabowo, Gus Muhaimin, Pak Airlangga di rumah PAN di Warung Buncit ketika kita sedang bulan puasa, ada sholat duhur bersama-sama," kata Eddy di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Sabtu (26/8/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Eddy mengatakan usai pertemuan itu, ada pertemuan lanjutan yang dilakukan oleh PAN ke Gerindra. Dari pertemuan itu, kata Eddy, sudah mulai ada bahasan-bahasan terkait dukungan.

"Jadi mulai bulan April pembahasannya proses sudah berjalan cukup panjang, tambah lagi setelah itu kan ada perkembangan lain bahwa pimpinan Gerindra mengunjungi kami kembali di rumah PAN. Dipimpin oleh Pak Sufmi Dasco dengan Pak Muzani. Itu kita lanjutkan juga pembicaraan, jadi ini adalah sebuah proses," jelasnya.

ADVERTISEMENT

"Tetapi memang proses ada yang tampak dipermukaan, ada proses yang memang kita laksanakan, secara memang di bawah radar," sambungnya.

Eddy lantas menekankan jika dukungan terhadap Prabowo diputuskan tidak secara mendadak. Dia mengatakan sebelum memutuskan deklarasi, internal PAN sudah berdiskusi terlebih dulu.

"Oleh karena itu ya, itu bagi kami tidak terkesan mendadak Karena kita pun sudah mengambil keputusan sebelum deklarasi itu di internal PAN. Dan keputusan itu kita dapatkan secara bulat untuk mendukung Pak Prabowo. Jadi ini adalah sebuah proses yang memang sudah kita persiapkan secara matang," tuturnya.




Hide Ads