Wali Kota Solo Gibran Rakabuming ikut dalam rombongan kepala daerah yang menyambut Ketua Umum PDIP Megawati untuk menghadiri pelantikan Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu (Ita). Gibran kini mengunggah momen mengantar pulang Megawati sambil menggandeng tangannya.
Momen ini diunggah Gibran di akun Twitter resminya, Senin (30/1/2023). Gibran yang mengenakan jas bernuansa gelap, menggandeng Megawati yang memakai baju bernuansa merah dengan masker putih yang dikenakannya.
Cuitan ini merupakan balasan Gibran atas twit seorang pengguna Twitter. Akun Twitter itu mengunggah momen Gibran tersenyum di samping Megawati. Netizen mengaitkan senyum Gibran dengan kepastian maju 2024.
"Gandeng ibu pulang ke bandara," kata Gibran.
Untuk diketahui, Gibran menyatakan siap maju Pilgub 2024. Namun, Gibran menegaskan keputusan Pilgub 2024 ada di tangan Megawati.
"Ya saya sih siap (diberi mandat maju pilgub), tapi nunggu Bu Ketua Umum dulu ya. Sekali lagi saya ini masih belajar, masih perlu banyak masukan-masukan beliau-beliau senior," kata Gibran Jumat (20/1).
"Yang memutuskan bukan saya ya, kita nunggu keputusan dari partai, kita lihat dulu permintaan warga seperti apa. Kene nduwe ambisi tapi ora (sini punya ambisi tapi tidak) dipilih warga ya percuma. Aku santai," sambungnya.
Meski mengaku siap untuk maju di Pilgub, Gibran menegaskan, jika dirinya tidak punya ambisi untuk menjadi orang nomor satu di tingkat Provinsi. Dia hanya ingin menjalankan tugas partai jika nantinya memang didapuk untuk maju sebagai calon gubernur.
Gandeng ibu pulang ke bandara https://t.co/a4AH4sF6IB pic.twitter.com/06z8UjT3aY
— Gibran Rakabuming (@gibran_tweet) January 30, 2023
Lihat juga video 'Gibran dan Anies Saling Balas Tweet, Bahas soal Masuk Gorong-gorong':
(gbr/tor)