Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Bahlil Lahadalia, akan mendaftar sebagai calon ketua umum Partai Golkar malam nanti. Diketahui pendaftaran ceketum Golkar akan dibuka sore ini.
"Sebentar malam ambil formulir, mendaftar dong jangan formulir," kata Bahlil usai pelantikan di Istana Negara Jakarta, Senin (19/8/2024).
Saat ditanya peluang jadi Ketum Golkar dia meminta menunggu dan menyerahkan kepada Allah.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Wallahu a'lam bishawab ya, kita lihat ya," tutur Bahlil.
Pada momen pelantikan jadi Menteri ESDM ini, Bahlil sempat berkelakar suasananya terasa seperti Munas Golkar. Bahlil menyebut apa yang disampaikannya itu hanya candaan.
"Biasalah itu (berkelar kayak Munas Golkar), ini pelantikan menteri ini bukan munas ini ya," tutur dia.
Pendaftaran Caketum Golkar Sore Ini
Panitia Pengarah (Steering Comitee) Munas XI Partai Golkar Tahun 2024 membuka pendaftaran bagi kader-kader Partai Golkar yang ingin maju sebagai calon Ketua Umum DPP Partai Golkar periode 2024-2029. Pendaftaran dijadwalkan akan dimulai sore ini.
"Pendaftaran calon Ketua Umum DPP Partai Golkar masa bhakti 2024-2029 dimulai pada hari Senin, tanggal 19 Agustus 2024 pukul 16.00 WIB dan berakhir pukul 22.00 WIB di Kantor DPP Partai Golkar," ujar Wakil Sekretaris Panitia Pengarah Munas XI Partai Golkar Tahun 2024, M. Sattu Pali, Minggu (18/8).
Calon yang akan maju, kata M. Sattu Pali, dapat diwakilkan untuk mengambil formulir dengan bukti surat mandat dari bakal calon Ketua Umum DPP Partai Golkar periode 2024-2029. "Dokumen persyaratan akan diterima dan diverifikasi oleh Steering Committee Panitia Munas XI Partai Golkar 2024," ujarnya.