Gibran Ingin Temui Paslon Lain di Bulan Ramadan, FIS: Adab Menghormati

Gibran Ingin Temui Paslon Lain di Bulan Ramadan, FIS: Adab Menghormati

Tim detikcom - detikNews
Jumat, 15 Mar 2024 22:27 WIB
Vice President candidate Gibran Rakabuming Raka, who is the eldest son of Indonesian President Joko Widodo and current Mayor of Surakarta, along with his wife Selvi Ananda, waves after casting his vote during the general election, in Surakarta, Central Java province, Indonesia, February 14, 2024. REUTERS/Willy Kurniawan
Foto: Gibran (REUTERS/WILLY KURNIAWAN)
Jakarta -

Formasi Indonesia Satu (FIS) mengapresiasi wacana cawapres Gibran Rakabuming untuk menjalin silaturahmi dengan paslon lain. Gibran dinilai memiliki semangat untuk menyatukan persepsi dengan paslon lain pasca pilpres 2024.

"Saya sangat bangga dengan sikap dewasanya Mas Gibran, untuk kami sebagai masyarakat sikap yang di tunjukan Mas Gibran membawa Adem suasana politik di bulan Ramadan ini," ujar Ketua Dewan Pengarah FIS Dion Agung dalam keterangan tertulis yang diterima, Jumat (15/3/2024).

Dion menilai Gibran merupakan sosok yang santun dalam bersikap. Menurutnya, hal ini mencerminkan budaya Indonesia yang saling menghormati kepada yang lebih tua.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Inilah budaya Indonesia, sikap saling menghormati kepada yang lebih tua, menjadi penilaian adab di dalam kehidupan bermasyarakat, saya sangat kagum dengan beliau (Gibran)," tutur Dion Agung.

Dewan Pengarah FIS, Dion Agung,Foto: Dewan Pengarah FIS, Dion Agung, (dok.ist)

Menurut Dion Agung, jika pertemuan itu dapat terwujud di bulan Ramadhan maka diharapkan dapat mendinginkan suasana politik usai dilakukan rekapitulasi suara.

ADVERTISEMENT

Diketahui sebelumnya, Gibran lalu berharap pada bulan Ramadan ini bisa bersilaturahmi dengan Ganjar maupun Mahfud. Hal itu juga diharapkan kepada paslon nomor urut 01, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar.

"Ya nanti pas bulan Ramadan, semoga dapat (bertemu), saya dikasih waktu untuk silaturahmi," jelasnya, (11/3).

(dwia/dwia)



Hide Ads