Anies di Rakornas Gakkumdu: Yang Belok Kanan-Kiri, Disiplinkan!

Anies di Rakornas Gakkumdu: Yang Belok Kanan-Kiri, Disiplinkan!

Rumondang Naibaho - detikNews
Senin, 27 Nov 2023 12:31 WIB
Anies Baswedan. (Rumondang Naibaho/detikcom).
Foto: Anies Baswedan. (Rumondang Naibaho/detikcom).
Jakarta -

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan mewanti-wanti urusan netralitas di Pemilu 2024. Anies meminta aparat yang belok kanan atau kiri untuk didisiplinkan.

Hal ini disampaikan Anies dalam sambutannya usai menandatangani kampanye damai dalam acara Rapat Koordinasi Nasional Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Rakornas Gakkumdu) yang digelar oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) di Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Senin (27/11/2023). Anies mulanya berbicara mengenai kemungkinan aparat yang tidak netral dalam kontestasi mendatang.

"Tapi mungkin ada satu anak buah, satu-dua anak buah yang memilih belok, milih belok kanan, milih belok kiri," ujar Anies.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Karena itu, capres Koalisi Perubahan itu meminta atasan tak ragu menegur jika ada anggota penegak hukum yang tidak netral. Tujuannya, kata Anies, untuk menghindari terjadinya penyimpangan.

"Karena itu kami berharap kalau ada yang belok kanan, belok kiri, segera ditegur, segera diluruskan, segera didisiplinkan. Agar semua arahan dari puncak terus sampai ke bawah tanpa ada penyimpangan," ucapnya.

ADVERTISEMENT

Lebih jauh, Anies berbicara mengenai masifnya perbincangan mengenai isu netralitas aparat di masyarakat. Dia menduga terjadi penurunan kepercayaan masyarakat terhadap aparat.

"Saya rasa Bawaslu menyaksikan di pemilu-pemilu sebelumnya tidak banyak orang membicarakan netralitas, membicarakan tentang ketidakjujuran. Tapi pemilu kali kita merasakan di masyarakat muncul pertanyaan itu, apa artinya ada penurunan kepercayaan," kata Anies.

Kendati begitu, dia berharap para aparat penegak hukum tak hanya sekedar menjalankan perintah perihal pemilu damai. Melainkan, konsisten menjaga perintah itu untuk dilaksanakan hingga ke jajaran terbawah.

"Saya berharap yang ada di ruangan ini kembalikan kepercayaan rakyat kepada institusi penyelanggara pemilu. Kita buktikan kepada semua, bahwa apa yang berkembang di masyarakat hari ini dijawab dengan netralitas, dijawab dengan konsistensi atas apa yang ditandatangani di atas, yang dikatakan undang-undang, dilaksanakan sepenuhnya di lapangan," harap Anies.

"Sehingga, kecurigaan yang hari ini berkembang di masyarakat akan bisa pupus, karena pilarnya demokrasi adalah kepercayaan, pilarnya non demorkasi, rasa takut," ujarnya.

Sebagai informasi Rakornas Gakkumdu digelar dalam rangka persiapan penyelenggaraan kampanye Pemilu 2024. Dalam gelaran itu, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menandatangani prasasti komitmen netralitas Pemilu 2024.

Acara itu juga dihadiri oleh seluruh peserta Pilpres 2024, diantaranya Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md.

(ond/gbr)



Hide Ads