Prabowo Menanti Bertemu Megawati: Kalau Dikasih Waktu Saya Mau Sowan

Prabowo Menanti Bertemu Megawati: Kalau Dikasih Waktu Saya Mau Sowan

Mulia Budi - detikNews
Kamis, 26 Okt 2023 18:25 WIB
Bakal calon Presiden Prabowo Subianto bersama bakal calon Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka tiba untuk bersiap melakukan tes kesehatan di RSPAD Gatot Soebroto, Senen, Jakarta Pusat, Kamis (26/10/2023). Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menjadi pasangan ketiga yang melakukan pemeriksaan kesehatan di RSPAD Gatot Soebroto sebagai salah satu syarat bagi bakal Calon Presiden dan Wakil Presiden dalam pemilihan presiden 2024.
Foto: Pradita Utama
Jakarta -

Ketua umum Partai Gerindra sekaligus capres Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto mengaku ingin bertemu dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. Dia mau sowan dan bertemu Megawati jika diberi kesempatan.

"Saya siap, kalau dikasih waktu pasti saya mau sowan," kata Prabowo kepada wartawan usai pemeriksaan kesehatan di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Kamis (26/10/2023).

Prabowo mengaku siap bertemu Mega jika ada waktu untuk bertemu. Dia mengatakan dirinya tengah menunggu waktu tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Insyaallah saya lagi menunggu," kata Prabowo saat menjawab pertanyaan apakah waktu untuk bertemu Mega belum ada.

Sebelumnya, pasangan calon Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka telah selesai menjalani pemeriksaan kesehatan di RSPAD. Hasil, pemeriksaan kesehatan ini sebagai salah satu syarat usai pendaftaran di KPU.

ADVERTISEMENT

Pantauan detikcom, Prabowo-Gibran keluar dari RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Kamis (26/10), pukul 16.35 WIB. Keduanya keluar didampingi tim dokter dari RSPAD.

Prabowo-Gibran diperiksa oleh tim dokter RSPAD sejak pukul 07.15 WIB. Keduanya menjalani pemeriksaan kesehatan selama 8 jam.

Ketua RSPAD Albertus Budi Sulistya juga menyerahkan bukti pemeriksaan kesehatan kepada Prabowo Subianto.

Simak Video 'Gibran Tak Masalah Dianggap Pengkhianat PDIP':

[Gambas:Video 20detik]



(maa/maa)



Hide Ads