Pakai Pangsi dan Totopong, Kaesang Bertemu Relawan Semut Ireng di Garut

Pakai Pangsi dan Totopong, Kaesang Bertemu Relawan Semut Ireng di Garut

Annisa Aulia Rahim - detikNews
Senin, 09 Okt 2023 16:35 WIB
Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menyambangi relawan Semut Ireng di Garut, Jawa Barat. Kaesang mendengar wejangan dan aspirasi dari para relawan Semut Ireng.
Kaesang Pangarep bertemu relawan Semut Ireng. (Annisa Aulia Rahim/detikcom)
Jakarta -

Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menyambangi relawan Semut Ireng di Garut, Jawa Barat. Kaesang mendengar wejangan dan aspirasi dari para relawan Semut Ireng.

Aspirasi itu tentang keinginan warga Bukit Tegal Malaka untuk mengembangkan bisnis mereka seperti batu akik dan tanaman tembakau. Hal itu disampaikan para relawan saat Kaesang safari politik di Wisata Bukit Tegal Malaka, Garut, Jawa Barat, Senin (9/10/2023).

Kaesang bertemu dengan relawan mengenakan baju pangsi dan totopong. Kaesang mengatakan aspirasi relawan akan diserap pengurus PSI.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya sudah perintahkan ke teman-teman DPD untuk menyerap semua aspirasi," kata Kaesang.

Kaesang mengatakan nantinya aspirasi para relawan itu akan dirumuskan bersama. Hal itu agar masyarakat dapat merasakan perubahan yang lebih baik sesuai dengan keinginan bersama.

ADVERTISEMENT

"Kita harus merumuskan apa yang nanti kita bisa kembalikan ke masyarakat," imbuhnya.

Simak Video 'Pakai Jaket PSI, Kaesang Hadiri Rapimnas Relawan Samawi di Istora':

[Gambas:Video 20detik]



(rfs/rfs)



Hide Ads