Eks Ketum Kelompok Cipayung Deklarasikan Kawan Gibran untuk Pemilu 2024

Eks Ketum Kelompok Cipayung Deklarasikan Kawan Gibran untuk Pemilu 2024

Tim detikcom - detikNews
Jumat, 29 Sep 2023 21:28 WIB
Kelompok Cipayung Deklarasikan Relawan Kawan Gibran (dok.ist)
Foto: Kelompok Cipayung Deklarasikan Relawan Kawan Gibran (dok.ist)
Jakarta -

Sejumlah orang yang tergabung dalam Kalompok Cipayung mendeklarasikan diri sebagai relawan Kawan Gibran Rakabuming Raka. Empat mantan ketua umum organisasi kepemudaan turut masuk menjadi Kawan Gibran.

Salah satunya yaitu Ketua PB PMII Periode 2017-2021, Agus Mulyono Herlambang, ia menyebut potensi pemuda dalam kontestasi kepemimpinan nasional ke depan sangat dominan. Oleh sebab itu, ia mendorong sosok Gibran sebagai figur pemimpin muda untuk maju dalam Pemilu 2024 mendatang.

"Kami mendorong figur pemimpin muda, Gibran Rakabuming Raka, Walikota Solo, untuk mengambil bagian dalam kontestasi kepemimpinan nasional 2024 nanti," dalam keterangannya, Jumat (29/9/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Deklarasi relawan Kawan Gibran sendiri diketahui telah dilakukan pada Kamis (28/9), di Tebet, Jakarta. Kawan Gibran ini disebut akan berada di provinsi dan kabupaten/kota seluruh Indonesia untuk sukseskan Pilpres 2024.

Deklarator lain, yakni Ketua Umum PP PMKRI Periode 2018-2020, Juventus Prima Yoris Kago menjelaskan Kawan Gibran memiliki misi untuk mengrangkul seluruh potensi kepemudaan nasional menjadi lokomotif pembangunan.

ADVERTISEMENT

"Potensi pemuda tercerimin pada angka penduduk usia produktif yang sedang bergerak menuju puncak. Ini harus dirangkul menjadi lebih konkrit sebagai lokomotif pembangunan," ujarnya.

Kelompok Cipayung Deklarasikan Relawan Kawan Gibran (dok.ist)Kelompok Cipayung Deklarasikan Relawan Kawan Gibran (dok.ist)

Sementara itu, Ketua Umum PP KAMMI Periode 2017-2019, Irfan Ahmad Fauzi menilai Mahkamah Konstitusi (MK) perlu memberikan ruang yang cukup untuk angkatan muda. Hal senada disampaikan, Ketua Umum DPP IMM Periode 2016-2018, Ali Mutohirin yang menilai konsolidasi potensi kepemudaan nasional adalah upaya konkrit menjaga pembangunan terus bergerak menuju Indonesia Maju.

"Momentum ini harus tetap dijaga dan diantar sampai ke puncak Indonesia Emas 2045. Kontestasi pilpres kali ini sangat menentukan," ujar Ali.

(dwia/dwia)



Hide Ads