Tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) terus meningkat dalam hasil survei Lembaga Survei Nasional (LSN) periode Agustus 2023. Seiring dengan meningkatnya tingkat kepuasan, Jokowi dinilai bisa memberi 'endorse' ke capres yang akan bertarung di Pilpres 2024.
Survei dirilis LSN, Jumat (1/9/2023), survei ini sendiri dilakukan sejak 14 hingga 24 Agustus 2023 di 38 provinsi yang ada di seluruh Indonesia.
Jumlah sampel sebesar 1.420 responden, diperoleh melalui teknik pengambilan sampel secara acak bertingkat (multistage random sampling). Dengan margin of error +/- 2,6%, dan pada tingkat kepercayaan (level of confidence) sebesar 95%.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara melalui telepon dengan responden oleh tenaga terlatih dengan bantuan atau pedoman kuesioner.
Responden awalnya diberi pertanyaan mengenai puas atau tidak puas dengan kinerja Jokowi. Hasilnya, 76,5% publik mengaku puas.
Datanya sebagai berikut:
- Puas/sangat puas 76,5%
- Kurang/tidak puas 21,6%
- Tidak tahu 1,9%
"Tingginya tingkat kepuasan publik terhadap Presiden Jokowi ini berpengaruh pada approval rating beliau dan pada gilirannya akan berpengaruh pada konstelasi persaingan elektabilitas tiga capres papan atas. Capres yang mendapat dukungan Presiden Jokowi akan memperoleh bonus elektabilitas, sementara yang capres yang mengambil jalan berseberangan cenderung akan terpuruk," ujar Direktur Eksekutif LSN, Dr Gema N Bakry saat memaparkan rilisnya, Jumat (1/9/2023).
Responden survei ini lalu diberi pertanyaan mengenai kira-kira capres mana yang akan diendorse Jokowi. Paling banyak, mereka menilai Prabowo Subianto.
Berikut tokoh yang kemungkinan di-endorse Presiden Jokowi:
- Prabowo Subianto 46,5 %
- Ganjar Pranowo 30,3%
- Erick Thohir 7,5%
- Mahfud Md 6,4%
- Tokoh lainnya 6,2%
- Tidak tahu 4,4%.
"Keyakinan publik bahwa Prabowo akan di-endorse oleh Jokowi bahkan terus meningkat dari waktu ke waktu. Sementara itu keyakinan publik bahwa Ganjar Pranowo lah yang akan memperoleh endorsement justru terus menurun," pungkasnya.
Simak Video 'Survei LSI: Ganjar 37%, Prabowo 35,3% dan Anies 22,2%':