Cak Imin Tunggu Pertemuan Megawati, Hasto: Mbak Puan yang Ditugaskan

Cak Imin Tunggu Pertemuan Megawati, Hasto: Mbak Puan yang Ditugaskan

Anggi Muliawati - detikNews
Sabtu, 24 Jun 2023 20:58 WIB
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto
Foto: Anggi Muliawati/detikcom
Jakarta -

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto merespons Ketum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) yang kini menunggu pertemuan dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. Hasto mengatakan Ketua DPP PDIP Puan Maharani sudah ditugaskan Megawati untuk menerima pertemuan pendahuluan.

"Kalau pertemuan dengan ketua umum partai memang penting. Tapi Bu Mega sudah menugaskan kepada Mbak Puan untuk melakukan pertemuan-pertemuan pendahuluan," kata Hasto di Stadion Utama GBK, Jakarta, Sabtu (24/6/2023).

"Jadi Mbak Puan, bertemu Pak Airlangga, bertemu dengan Cak Imin, hasil pertemuannya akan menindaklanjuti, apa yang disampaikan Bu Mega tadi," sambung dia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hasto berharap PDIP dapat bergandengan tangan dengan parpol-parpol tersebut. Dia menyebut jika kesepakatan kerja sama telah diputuskan, maka komunikasi lebih intens pun akan dilakukan.

"Monggo kalau mau bersama-sama, kita bisa bergandengan tangan, dengan Golkar, PKB, dan PAN. Komunikasi yang intens akan dilakukan setelah itu," jelasnya.

ADVERTISEMENT

Lebih lanjut, Hasto menuturkan PDIP juga masih berkomunikasi intens dengan Partai Demokrat. Meski begitu, Hasto menghargai kerja sama yang sudah dibangun oleh Demokrat dengan NasDem dan PKS.

"Ya kita harapkan. Tetapi kami kan memahami secara etika bahwa Partai Demokrat bekerja sama dengan PKS dan NasDem. Ketika kerja sama itu masih tetap dilakukan, tentu saja kurang etis untuk menarik-narik," ucap dia.

"Maka yang penting adalah komunikasi politik antara PDIP dengan Demokrat berlangsung dengan baik, multilevel, dan ini sesuatu hal yang positif," lanjut Hasto.

Sebelumnya, Cak Imin menunggu pertemuan dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. Menurut Cak Imin, pertemuan beda koalisi penting menjelang Pemilu 2024.

"Saya pada posisi nunggu saja, belum ada jadwal. Ya pentinglah, semua komunikasi antarketua umum di saat-saat menjelang pemilu ini wajib supaya kondusif," kata Cak Imin di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (16/6).

Menurut Cak Imin pertemuan petinggi partai politik diperlukan. Ia ingin mewujudkan kondisi pemilu yang damai.

"Nggak masalah, bagus, pokoknya lintas koalisi, lintas partai, hendaknya terus komunikasi karena pada dasarnya pemilu adalah bagian dari agenda besar yang sangat rumit kalau kita tidak bersatu," ujarnya.

Cak Imin juga menegaskan jika pertemuan dengan Megawati, maka tak lantas disimpulkan akan berubah koalisi. "Oh nggak (ada terpikir pindah koalisi), belum ada pikiran seperti itu. Saya nggak tahu, saya pada posisi nunggu karena belum ada kabar," imbuhnya.

(amw/azh)



Hide Ads