Soekarwo atau yang akrab disapa Pakde Karwo seorang pengusaha sekaligus Gubernur Jawa Timur periode 2009-2019. Soekarwo memulai kariernya di dunia birokrasi hingga akhirnya menjadi politikus.
Dikutip dari laman Wantimpres, Selasa (3/1/2022) Soekarwo lahir di Madiun pada 16 Juni 1950. Ia merupakan alumnus S-1 Hukum Fakultas Hukum, Universitas Airlangga pada tahun 1979. Ia juga mendapat gelar doktor kehormatan di bidang ekonomi dari almamaternya karena inovasi 'Jatimnomics' miliknya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Golkar Sambut Pakde Karwo: Ini Rumah Nyaman |
Pakde Karwo memulai kariernya dengan bekerja sebagai pegawai negeri sipil. Ia pernah menjadi Kepala Cabang Dinas Pendapatan Jatim (1983-1994), Kepala Subdinas Perencanaan Dinas Pendapatan (1994-1997), Kepala Dinas Pendapatan (1997-2003) hingga Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur (2003-2008).
Ia juga sempat menjabat sebagai Komisaris Utama Bank Jatim Surabaya (2005-2008). Pakdhe Karwo pun mulai terjun ke politik. Ia maju usai diusung oleh Golkar. Namun, pada tahun 2015, Karwo pindah ke Demokrat.
Ia bahkan menjabat sebagai Ketua DPD Demokrat Jatim. Menjelang Pilpres 2019, Soekarwo sempat bertemu dengan timses Jokowi. Namun, Soekarwo saat itu membantah berbicara soal masa depan politik. Usai Jokowi terpilih kembali, Soekarwo ditunjuk sebagai Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (2019-sekarang). Saat dilantik sebagai Wantimpres, Soekarwo sudah menyatakan keluar dari Demokrat sejak Mei 2019.
Simak juga 'Airlangga: Ungkap Prioritas Sampai Capres KIB':
Kembali ke Golkar
Kini, Pakde Karwo berlabuh ke Partai Golkar. Pakde Karwo kini menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Pakar DPP Partai Golkar.
Kembalinya Pakde Karwo ke Golkar dibenarkan oleh menantunya Bayu Airlangga. Bayu yang kini merupakan Wakil Ketua DPD Golkar Jatim Bidang UMKM menyebut mertuanya sudah bergabung Golkar sejak November 2022 lalu.
"Sudah sejak November 2022 lalu," kata Bayu kepada detikJatim, Selasa (3/1/2022).
Bayu lantas menunjukkan lampiran surat keputusan (SK) dengan nomor SKEP-492/DPP/Golkar/XI/2022 ter tanggal 22 November 2022.
Dalam SK itu, Pakde Karwo masuk sebagai Wakil Ketua Dewan Pakar DPP Partai Golkar bersama 10 wakil ketua lainnya. Dewan Pakar Golkar sendiri dipimpin oleh Agung Laksono. Sementara itu, Ketua DPD Golkar Jawa Timur Sarmuji menyebut Golkar akan menjadi rumah nyaman untuk Soekarwo.
"Saya pikir ada kesamaan jiwa Pakde Karwo dengan Partai Golkar, yaitu memperhatikan aspek teknokratis selain juga kemampuan politik. Kalau benar beliau masuk, Golkar akan menjadi rumah yang nyaman untuk beliau," kata Sarmuji saat dimintai tanggapan, Selasa (3/1/2022).
(rdp/gbr)