Video: Eks Kadinkes Kabupaten Bandung Barat Jadi Tersangka Korupsi

detikUpdate

Video: Eks Kadinkes Kabupaten Bandung Barat Jadi Tersangka Korupsi

Yuga Hassani - detikNews
Kamis, 17 Jul 2025 21:15 WIB

Mantan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bandung Barat (KBB), Eisenhower Sitanggang, bersama dengan dua orang lainnya menjadi tersangka oleh Kejaksaan Negeri Kabupaten Bandung. Mereka disebut bersekongkol dalam kasus korupsi pengadaan mobil tes Covid-19 pada tahun 2021.

Atas kasus ini ketiga tersangka dijerat dengan pasal 2 ayat 1 UU No 31 Tahun 1999, dan UU 20 tahun 2001 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi. Dengan ancaman hukuman maksimal 20 tahun penjara atau pidana mati.

Embed Video


Hide Ads