2019/09/28 12:30:02 WIB
Tumpahan Minyak Misterius Cemari Pantai-pantai Brasil Sepanjang 3 Ribu Km
Halaman 2 dari 2

Perusahaan minyak negara, Petroleo Brasileiro SA, menyatakan pihaknya telah melakukan analisis laboratorium terhadap sampel tumpahan minyak itu. Hasilnya menunjukkan bahwa tumpahan minyak itu bukan berasal dari mereka.
"Senyawa organik dari material yang ditemukan tidak cocok dengan minyak yang diproduksi dan dipasarkan oleh perusahaan kami," demikian pernyataan Petroleo Brasileiro SA.
Ibama juga menyatakan tengah memeriksa masalah pada kapal tanker di area sekitar tumpahan minyak. Area eksplorasi minyak lainnya yang terletak dekat lokasi tumpahan minyak adalah Venezuela dan Teluk Meksiko, namun belum ada laporan spesifik dari wilayah-wilayah tersebut.
(nvc/fdn)