Foto udara pekerja dan prajurit TNI AD menyelesaikan pembangunan jembatan bailey penghubung Kabupaten Aceh Tengah dan Kabupaten Nagan Raya di Desa Blang Beurandeh, Kecamatan Beutong Ateuh Banggalang, Nagan Raya, Aceh, kemarin. ANTARA FOTO/SYIFA YULINNAS
Kementerian Pekerjaan Umum bersama TNI AD terus berupaya mempercepat penyelesaian pembangunan jembatan bailey yang menghubungkan Kabupaten Aceh Tengah dan Kabupaten Nagan Raya untuk memperlancar akses transportasi dan memulihkan daerah terdampak yang diharapkan dapat selesai pada pertengahan Januari 2026. ANTARA FOTO/SYIFA YULINNAS
Jembatan bailey dipilih sebagai solusi sementara yang cepat dan efektif untuk menggantikan infrastruktur penghubung yang rusak. ANTARA FOTO/SYIFA YULINNAS