Aksi Kamisan Soroti Pembahasan RUU Polri
                        Sejumlah aktivis Jaringan Solidaritas Korban untuk Keadilan (JSKK) gelar Aksi Kamisan ke-858 di depan Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (17/4/2025).
                        Mereka tampak memajang poster berisi foto korban pelanggaran HAM.
                        Para pengunjuk rasa meminta pemerintah membuka partisipasi publik dalam pembahasan R-KUHAP dan RUU Polri yang dinilai merupakan pilar penting dalam sistem penegakan hukum di Indonesia.
                        Seperti biasa mereka memakai kaos dan payung serba hitam.
                        Aksi ini dijaga ketat polisi.