Kakorlantas Polri Irjen Agus Suryo Nugroho meninjau Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, Jawa Timur, untuk memastikan kesiapan Operasi Ketupat 2025 berjalan aman dan lancar. (Foto: dok. Korlantas Polri)
Irjen Agus menyebut peninjauan ini bertujuan untuk melakukan pengecekan langsung terhadap kesiapan infrastruktur dan operasional pelabuhan dalam menghadapi arus mudik dan arus balik 2025 yang diperkirakan akan meningkat drastis. (Foto: dok. Korlantas Polri)
Peninjauan Pelabuhan Tanjung Perak ini juga merupakan bagian dari koordinasi dan kolaborasi Korlantas dengan para stakeholder di jalur penyeberangan. (Foto: dok. Korlantas Polri)
Irjen Agus memprediksi terjadi lonjakan penumpang pada H-6 Lebaran 2025. Oleh karena itu, diperlukan kolaborasi antar-stakeholder guna mempersiapkan cara bertindak yang baik untuk kelancaran Operasi Ketupat 2025. (Foto: dok. Korlantas Polri)
Kakorlantas Polri mengakui bahwa lonjakan arus dapat terjadi di semua moda transportasi. Namun, ia percaya dengan kerja sama antar lini untuk mengantisipasi kepadatan salah satunya di jalur penyeberangan. (Foto: dok. Korlantas Polri)
Dalam peninjauan di Pelabuhan Tanjung Perak, Irjen Agus tampak menyapa masyarakat yang menjadi penumpang kapal. (Foto: dok. Korlantas Polri)
Irjen Agus juga terlihat berinteraksi dengan sopir truk yang hendak masuk kapal. Dia bersalaman dengan sopir truk tersebut. (Foto: dok. Korlantas Polri)