Orang-orang menyaksikan kembang api pada malam pergantian tahun 2025 dari gedung tinggi di Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (1/1/2025).
Kembang api menjadi momen ikonik malam pergantian tahun. Hampir di setiap sudut kota turut memeriahkan malam pergantian tahun dengan menyalakan kembang api.
Menyaksikan kembang api dari bawah sudah biasa. Tapi menyaksikan kembang api dari gedung tinggi memberi sensasi yang beda.
Orang-orang menyaksikan kembang api yang menyala sejajar karena melihatnya dari gedung tinggi.
Seorang warga memotret kembang api dengan ponsel pintarnya. Selamat tahun baru 2025!