Guntur Soekarnoputra (tengah) dan Puti Guntur Soekarno (kanan) memberi pengantar buku 'Sangsaka Melilit Perut Megawati' di Jakarta, Minggu (3/10/2024).
Guntur Soekarnoputra meluncurkan buku berjudul 'Sangsaka Melilit Perut Megawati: Humaniora, Sejarah dan Budaya Nasionalisme Internasionalisme'.
Peluncuran buku tersebut dilakukan di Grand Sahid Hotel, Jakarta Pusat, Minggu (3/11), bertepatan dengan hari ulang tahun Guntur Soekarnoputra ke-80.
Guntur Soekarnoputra duduk satu meja dengan adiknya yang juga Presiden RI ke-5, Megawati Soekarnoputri. Megawati mengenakan batih berwarna ungu.
Duduk di samping Megawati terlihat mantan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Bintang Puspayoga dan Wakil Presiden RI ke-6, Try Sutrisno.
Selain itu, sejumlah tokoh juga terlihat hadir dalam acara peluncuran buku, yakni mantan Ketua DPR, Akbar Tandjung, Meutia Hatta, Siswono Yudo Husodo, Mantan Ketua MPR, Sidarto Danusubroto.