Sungai Amazon Kolombia Dilanda Kekeringan Parah

Masyarakat Pribumi Tikuna menerima bantuan dari sebuah LSM akibat kekeringan di sepanjang Sungai Amazon di Santa Sofia, Leticia, Kolombia, Minggu (20/10/2024).
Fenomena ini mengancam ekosistem dan kehidupan sekitar.
Surutnya air telah mengubah tepian sungai menjadi dinding tanah yang curam, sehingga tongkang yang memasok makanan, air minum, dan bahan bakar kepada 60.000 penduduk Leticia, tidak dapat berlabuh di kota itu.
Ketinggian air kini dalam posisi sangat rendah sehingga masyarakat membangun tangga kayu dari dermaga hingga ke air.
Wali Kota Leticia, Elquin Uni, mengatakan barang-barang kebutuhan pokok menjadi langka dan mahal karena kota itu terdampak.