Mural Budaya Betawi Mejeng di Condet Jaktim

Warga melintas di depan mural bertema budaya Betawi di Condet, Jakarta Timur, Selasa (15/10/2024).
Budaya Betawi menjadi salah satu isu yang disorot oleh masing-masing pasangan calon Pilkada Jakarta 2024.
Tiga paslon cagub dan cawagub Jakarta berkomitmen membangun budaya Betawi sebagai salah satu identitas Jakarta.
Cawagub Jakarta nomor urut 1 Suswono mengatakan pasangan calon (paslon) Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) akan berkomitmen dengan gerakan membangun kebudayaan (Gerbang) Betawi. Cawagub Jakarta nomor urut 2 Kun Wardana mengatakan warga Jakarta bisa mengunggah konten di media sosial demi melestarikan budaya Betawi. Adapun cawagub Jakarta nomor urut 3 Rano Karno atau akrab disapa Bang Doel, mengatakan yang harus dilestarikan adalah pola pikir masyarakat Jakarta agar dia melihat kebudayaan sebagai sumber daya manusia yang panjang.