Kreatifitas Mempercantik Taman Kota di Pancoran Jaksel BAGIKAN URL telah disalin Petugas PPSU melukis galon bekas air mineral untuk dijadikan pot bunga. Hal ini sebagai bagian dari pengadaan taman kota di Kelurahan Pancoran, Jakarta Selatan, Selasa (05/03/2024). Galon air itu dilukis warna-warni dengan motif bunga. Selain itu, dinding pada sudut taman mungil tersebut dilukis mural dengan warna mencolok. Pengadaan taman tersebut bertujuan memberikan ruang bermain anak serta ruang interaksi warga di tengah semakin sempitnya lahan di Ibu Kota.