Duh! Kemacetan Makin Menjadi Makanan Sehari-hari

Para pengendara melintas kemacetan di jalan tol dalam kota dan jalan Gatot Subroto, Jakarta, Rabu (10/1/2023).
Kemacetan makin menjadi makanan sehari-hari, tak hanya jam berangkat dan pulang kerja namun hampir sepanjang hari.
Menurut Presiden Jokowi, salah satu penyebab kemacetan lantaran orang yang mempunyai kemapanan finansial lebih memilih belanja mobil pribadi atau kendaraan roda dua daripada menggunakan transportasi publik.
Pertumbuhan masyarakat yang membeli kendaraan secara masif ini menjadi masalah yang harus dibenahi pemerintah.
Upaya pemerintah dalam menyelesaikan masalah ini dengan cara menyediakan transportasi umum yang tersebar di berbagai daerah. Sebagai contohnya Mass Rapid Transit (MRT), Light Rail Rransit (LRT) dan TransJakarta.