Hati-hati! Ada Jalan Amblas di Proyek Galian Gajah Mada

Sejumlah pengendara melintasi jalan amblas di kawasan Gajah Mada, Jakarta Barat, Kamis (4/1/2024).
Jalan yang ambles tersebut berada tepat di proyek relokasi saluran kabel tegangan tinggi (SKTT) 150 kV Mangga Besar-Ketapang yang terdampak pembangunan mass rapid transit atau MRT.
 
Tampak jalan yang ambles dihalangi dengan pembatas seng bertuliskan "Mohon maaf perjalanan anda terganggu pekerjaan relokasi SKTT 150 kV Mangga Besar-Ketapang yang terdampak MRT".
Bila dilihat lebih dekat, aspal jalan rusak hingga membentuk lubang besar. Bahkan, bongkahan aspal masih berada di dalam lubang.
Imbas amblesnya jalan di Jalan Gajah Mada, PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) mengalihkan tiga rute pelayanan bus.
Kemacetan panjang juga tak  terhindarkan imbas proyek ini.
Sejumlah pengendara melintasi jalan amblas di kawasan Gajah Mada, Jakarta Barat, Kamis (4/1/2024).
Jalan yang ambles tersebut berada tepat di proyek relokasi saluran kabel tegangan tinggi (SKTT) 150 kV Mangga Besar-Ketapang yang terdampak pembangunan mass rapid transit atau MRT. 
Tampak jalan yang ambles dihalangi dengan pembatas seng bertuliskan Mohon maaf perjalanan anda terganggu pekerjaan relokasi SKTT 150 kV Mangga Besar-Ketapang yang terdampak MRT.
Bila dilihat lebih dekat, aspal jalan rusak hingga membentuk lubang besar. Bahkan, bongkahan aspal masih berada di dalam lubang.
Imbas amblesnya jalan di Jalan Gajah Mada, PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) mengalihkan tiga rute pelayanan bus.
Kemacetan panjang juga tak  terhindarkan imbas proyek ini.