Bermain di Tanggul Laut Plaza Kalibaru yang Lagi Viral

Sejumlah anak bermain di tanggul laut Plaza Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara, Kamis (14/9/2023).
Saat ini kawasan tanggul pantai Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara kini telah disulap menjadi ruang terbuka yang dapat dimanfaatkan warga setempat.
Tanggul ini memiliki nama Plaza Kalibaru dan ramai dikunjungi warga sejak siang hingga sore hari.
Sekitar tanggul pantai telah dibangun fasilitas berupa lapangan olahraga.
Banyak anak-anak bermain bola di lapangan yang berada tepat di bawah tanggul pantai Kalibaru.
Area Plaza Kalibaru juga dilengkapi taman maupun tangga yang bisa digunakan untuk bersantai menikmati semilir angin laut.
Dulunya Dermaga Kalibaru ini berbatasan langsung dengan permukiman dan sering becek dan kumuh. Setelah tanggul pantai sepanjang 3,2 kilometer di Kalibaru rampung dibangun, kawasan itu menjadi lebih rapi dan tertata.
Sejumlah warga berjualan di lokasi ini.