Pantauan detikcom di Jalan TB Simatupang, pukul 16.30 WIB, Selasa (7/2/2023) kemacetan parah terjadi mulai dari flyover TB Simatupang ke arah Pondok Indah. Kemacetan itu mengular hingga lampu merah Jalan Fatmawati. (Adrial A/detikcom)
Banyaknya antrean pengendara yang akan berbelok ke Jalan Intan turut memperparah kemacetan. Tak hanya itu, kemacetan diperparah oleh pengendara motor yang saling serobot (Adrial A/detikcom)
Suara klakson dari pengendara yang terjebak macet saling bersautan. Terlihat pula beberapa pengendara motor yang saling senggol. (Adrial A/detikcom)
Kemacetan terjadi akibat beberapa faktor yaitu jalan tergenang, kondisi setelah hujan, volume kendaraan, hingga jam pulang kerja (Adrial A/detikcom)
Jalan TB Simatupang pada ruas jalan yang mengarah ke Pondok Indah, Jaksel, sempat tergenang. Lalu lintas (lalin) macet panjang. (dok Pribadi/Syaiful R)
Seorang warga, Syaiful Ramadhan, mengatakan genangan sempat terjadi sekitar pukul 15.00 WIB. Genangan itu muncul setelah terjadi hujan lebat. (dok Pribadi/Syaiful R)
Kemacetan terjadi di Tol JORR dan jalan arteri di Jalan TB Simatupang pada sore ini (dok Pribadi/Syaiful R)