Peneliti Senior LSI Denny JA, Adrian Sopa (kanan) di dampingi moderator Ikrama Masloman (kanan) saat memberikan paparan hasil survei Setahun Menjelang Pemilu Legislatif 2024 bertajuk Partai Lama, Partai Baru, Partai Besar, Partai Gurem di kantor LSI Denny JA, Jakarta, Selasa (7/2/2023).
Dalam hasil survei LSI Denny JA PDIP ditempat teratas mendapat dukungan sebesar 22.7%, Golkar ditempat kedua mendapat dukungan 13.8%, dan Gerindra ditempat ketiga mendapatkan dukungan 11.2%.
Sedangkan, ada partai yang selama ini berada di DPR mendapat suara yang rendah dalam survei ini yakni PAN dan PPP. Adapula delapan deretan partai nol koma.
Pengumpulan data survei dilakukan pada 4 hingga 15 Januari 2023. Survei dilakukan dengan cara wawancara tatap muka dengan menggunakan kuesioner. Metode survei multistage random sampling, dengan jumlah responden 1.200. Margin of eror survei +-2,9 persen.
Peneliti LSI, Ardian Sopa saat menyampaikan rilis, Selasa (7/3) mengatakan, PPP adalah satu-satunya partai yang lahir sebelum reformasi tang tidak masuk di kategori partai besar. PPP berada di bawah Gerindra yang partainya lahir setelah reformasi.