Seperti dilansir AFP, Selasa (28/6/2022), peristiwa tersebut terjadi pada Senin (27/6) malam kemarin. Gedung bertingkat itu runtuh tepat di sebelah daerah kumuh di distrik pusat kota India.
Pihak berwenang negara tersebut melaporkan sebanyak 14 orang berhasil dievakuasi dari reruntuhan.
Meski begitu, 19 jenazah juga ditemukan dari puing-puing.
Sementara itu, Menteri Negara Bagian Maharashtra Aaditya Thackeray mendesak warga untuk mengevakuasi gedung-gedung lain yang 'rusak' serupa. Dia juga turut mendoakan insiden tragis tersebut.
Hujan deras yang terjadi di negara tersebut menghambat operasi saat tim penyelamat memindahkan lempengan beton dan menyaring lumpur dan puing-puing mencari korban selamat.
Alat berat diturunkan untuk memudahkan proses evakuasi.