Pesta Dansa Warga Korut Rayakan 10 Tahun Kepemimpinan Kim Jong-un

Pelajar dan pemuda Pyongyang berpartisipasi dalam pesta dansa untuk memperingati 10 tahun pemilihan Kim Jong Un sebagai pemimpin partai dan pemimpin negara di alun-alun Arch of Triumph di Pyongyang, Korea Utara Senin, (11/4/2022).
10 tahun yang lalu, Kim muda terpilih sebagai pemimpin tinggi partai dan negara.
Kim Jong-un telah mengambil alih kekuasaan ketika ia diangkat sebagai panglima tertinggi militer sejak ayahnya, Kim Jong-il, meninggal pada Desember 2011.
Keluarga Kim telah memerintah negara satu partai yaitu Partai Buruh Korea (WPK) sepanjang sejarahnya.