Penampakan Terkini Banjir di Pondok Gede Permai Bekasi

Foto: Ketinggian air di depan gapura perumahan Pondok Gede Permai setinggi 50 cm. Namun tinggi air di dalam perumahan Pondok Gede Permai bisa mencapai 1 meter lebih (Fakhri Fadlurrohman/detikcom)
Foto: Menurut warga, titik banjir lebih dari 1 meter berada di Jalan Badriyah Raya. Warga terlihat menyelamatkan barang berharganya (Fakhri Fadlurrohman/detikcom)
Foto: Salah seorang warga yang berada di lokasi menyebutkan air mulai meluap sejak Rabu (16/2) pukul 23.00 WIB. Lalu pada Kamis (17/2), pukul 01.00 WIB, air seketika meninggi hingga 90 cm (Fakhri Fadlurrohman/detikcom)
Foto: Terlihat juga perahu karet BPBD hilir mudik melintasi banjir. Beberapa warga dievakuasi menggunakan perahu karet (Fakhri Fadlurrohman/detikcom)
Foto: Kini, air mulai menyurut (Fakhri Fadlurrohman/detikcom)