Sejumlah pedagang berjualan di pasar kaget yang berada di kawasan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kecamatan Gedebage, Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu (13/2/2022).
Diketahui, Pemkot Bandung melarang pasar kaget beroperasi selama pemberlakuan PPKM level 3 di wilayahnya. Meski begitu, pasar kaget di kawasan Stadion GBLA masih beroperasi dan ramai dikunjungi warga.
Pantauan detikcom, Minggu (13/2/2022), nampak kerumunan warga di lokasi tersebut. Selain itu, ada juga warga dan pedagang yang abai protokol kesehatan (prokes), salah satunya tidak menggunakan masker.
Sementara itu, pedagang di pasar kaget Stadion GBLA mengaku tak tahu ada larang berjualan selama PPKM level 3 di Kota Bandung. Selain pedagang, warga juga mengaku tidak mengetahui pasar kaget Stadion GBLA harus ditutup lagi.
Sebelumnya, Sekda Kota Bandung Ema Sumarna mengatakan,Pemkot Bandung melarang beroperasinya pasar kaget di masa PPKM Level 3 karena berpotensi menimbulkan kerumunan. Ema meminta kesadaran kepada seluruh warga Kota Bandug, jangan sampai prokes diabaikan dan terjadi kembali lonjakan kasus COVID-19.